Ask Verifikasi Paypal 100% Gratis Dengan E-Card Jenius AdityaDees - AdityaDees

Hot

https://publishers.chitika.com/

Contact us for advertising.

01 June 2019

Ask Verifikasi Paypal 100% Gratis Dengan E-Card Jenius AdityaDees

membuat akun paypal terverifikasi 100% tanpa kartu kredit - Halo semuanya! Selamat datang kembali di artikel TB. Blog yang selalu membagikan segala hal mengenai teknologi dan internet. Kali ini saya kana membagikan sebuah trik dan tutorial terbaru mengenai finansial.

Sobat semua tentunya udah gak asing lagi kan dengan salah satu rekening atau tempat penyimpanan uang dunia bernama PAYPAL.

Paypal merupakan penyimpanan uang dan sebagai alat untuk orang-orang agar bisa bertransaksi secara internasional dengan mudah dan biaya yang sedikit. Bahkan tanpa biaya sama sekali!

Ada 2 jenis akun paypal.
1. Belum Terverifikasi
Akun ini bisa dikenaik biaya setiap transaksi sebesar $0.60 - $0.70. Kalau dirupiahkan sekitar Rp. 8.000 - Rp. 10.000. Akun ini juga memiliki limit untuk total penabungan uang. Informasi terakhir adalah $100 atau Rp. 1.300.000.

2. Terverifikasi
Akun ini dapat bertransaksi bahkan sampai 0 biaya. Dan juga untuk penyimpanan uang sendiri dapat dilakukan tanpa limit alias kita bebas menabung uang berapapun di paypal. Banyak hal yang bisa kita lakukan jika paypal kita telah diverifikasi. Dan hal ini sangat diwajibkan untuk para pebisnis online yang menggunakan paypal sebagai alat transaksi.

Bagaimana Cara Verifikasi Paypal
Oke, info terbaru mengenai cara verifikasi paypal. Kamu memerlukan kartu kredit untuk memverifikasi paypal. Atau jika tidak punya, kamu bisa membeli VCC (Virtual Credit Card) atau kartu kredit elektronik di beberapa penyedia jasa VCC. Kalau googling sih banyak banget penyedia jasanya VCC ini. Biayanya sekitar Rp. 100.000 - Rp. 140.000

Banyak orang yang sangat kesulitan dan tidak mengerti mengenai verifikasi ini, terutama yang tidak punya kartu kredit. Dan lagi, untuk diperlukan biaya lebih untuk melakukan verifikasi jika tanpa kartu kredit (melalui VCC). Tapi sebenarnya ada lho cara mudah untuk verifikasi paypal yang dapat dipastikan kamu tidak akan kehilangan uang :)

Baca Juga: Cryptocurrency Dan Masa Depan Uang

Apakah Paypal Bisa Diverifikasi Secara Gratis?
Jawabannya adalah BISA.

Isu terbaru untuk melakukan verifikasi paypal secara gratis adalah dengan menggunakan rekening bank lokal. Tapi sejauh ini, akun paypal saya tidak pernah terverifikasi meskipun status rekening bank lokal saya sudah terkonfirmasi. Dan cara terbaik dan termurah yang saya temukan untuk melakukan verifikasi Paypal adalah dengan menggunakan jasa dari bank BTPN melalui aplikasi Jenius.

Verifikasi Paypal Dengan Jenius

Apa itu Jenius?
Jenius adalah aplikasi mobile keluaran Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) untuk melakukan transaksi secara online. (sejenis mandiri online, BCA mobile, dan lain lain).

Dengan terdaftarnya kita di bank BTPN, kita akan mendapatkan E-Card Jenius yang dapat digunakan untuk verifikasi paypal secara gratis!

Cara Mendaftar di Jenius
Mendaftar di Jenius berarti Membuka Tabungan Baru di Bank BTPN. Tidak ada biaya yang dikeluarkan. Saya akan menjelaskan singkat caranya.

1. Download aplikasi Jenius. Klik Disini
2. Lakukan registrasi (buat akun, memasukan data diri, nomor hp, foto ktp)
3. Untuk NPWP, bisa dilewati jika belum punya untuk diisi nanti.
4. Setelah semua informasi lengkap, maka akan ada mbak mbak cantik yang Video Call untuk memverifikasi rekening BTPN kamu. Silahkan lakukan sesuai arahan.

Selesai, kamu telah buka tabungan baru mendapatkan rekening BTPN beserta seluruh layananya (m-Card, e-Card, e-Wallet, Flexi Saver, Dream Saver, Maxi Saver, dan masih banyak lagi)

Cara Verifikasi Paypal Dengan e-Card Jenius BTPN

1. Setelah mendaftar, kamu akan mendapatkan Nomor Rekening BTPN. Silahkan Top Up dulu atau isi saldo rekening dengan transfer ke rekening tersebut. Lakukan transfer sebanyak Rp.30.000 - Rp.50.000 aja. Disini saya akan coba isi saldo sebesar Rp. 100.000

Saldo di rekening akan digunakan oleh paypal untuk verifikasi. Tapi tenang, setelah terverfikasi, saldo akan dikembalikan 100%!

Setelah saldo masuk, kirim saldo ke e-Card.

2. Nah, kalau saldo udah masuk, silahkan buka e-Card Jenius mu. Dapatkan data kartu dengan klik Lihat kode CVV, lalu masukan pin yang telah dibuat ketika mendaftar Jenius.

Membuat Verifikasi Paypal Dengan e-Card

3. Login akun paypal. Klik Disini

4. Klik Hubungkan Kartu Atau Bank / Linked with card or bank

Hubungkan Kartu Ke Paypal

5. Klik hubungkan kartu kredit

Menghubungkan e-Card ke Paypal

6. Setelah itu, silahkan isikan e-Card Jenius melalui form seperti gambar dibawah.

Mengisi E-Card Jenius

7. Maka jika berhasil akan tampil seperti berikut ini..


8. Kamu akan mendapatkan pengurangan saldo sebesar $1 untuk pengubahan mata uang.

Cara cepat verifikasi paypal

9. Tunggu beberapa saat, Paypal akan melakukan penarikan uang kembali lewat e-Card mu. Hal ini hanya digunakan untuk verifikasi, karena di transaksi yang ini terdapat kode paypal. Saldo 100% dikembalikan oleh paypal.

10. Untuk verifikasi, akan dimintai Kode Paypal. Jadi, ketika paypal sudah melakukan penarikan kedua, paypal akan menyisipkan kode di judul penarikan. Buka riwayat transaksi di Aplikasi Jenius kamu.

Kode paypal

Kode paypalnya berarti 2777

11. Setelah itu, kembali ke halaman verifikasi kartu kredit paypal dan masukan kodenya di kotak input.

paypal akan terverifikasi

12. Setelah itu klik Kirim

cara mudah verifikasi paypal

13. Cek email

paypal terverifikasi

Selamat! Akun paypalmu telah diverifikasi. Saldo Jenius yang digunakan untuk verifikasi akan dikembalikan 100% setelah beberapa hari.

Dengan begini, kamu sudah memiliki Rekening baru BTPN dan Akun paypal telah terverifikasi. Sekali dayung, 1-2 pulau terlampaui wkkwkw...

Jika masih bingung, silahkan tanya di kolom komentar. Atau jika butuh bantuan secara keseluruhan dalam verifikasi paypal dengan e-card jenius, Hubungi Saya

Oke, sekian artikel kali ini tentang cara verifikasi paypal secara gratis tanpa kartu kredit dengan jenius. Semoga bermanfaat.. Terima kasih!

No comments:

Post a Comment

Komentar yang bermutu Insyaallah akan mendapatkan berkah

https://payclick.com/

Contact us for advertising.