Ask Situs jahat pembajak peramban browser AdityaDees - AdityaDees

Hot

https://publishers.chitika.com/

Contact us for advertising.

04 September 2021

Ask Situs jahat pembajak peramban browser AdityaDees

Internet saat ini sudah menjadi kebutuhan utama bagi sebagian besar manusia, dalam kehidupan sehari-hari kita tidak akan lepas dari penggunaan sebuah yang namanya internet.

Misalnya saja ketika kita membuka ponsel untuk melakukan chattingan, bermain game favorit, bersosial media hingga terkadang dalam bekerjapun kita membutuhkan koneksi internet.

Tidak jarang dari kita juga sering memanfaatkan searh engine seperti Google ,Bing, Yandex,Duckduckgo ,dst..sebagai bantuan jendela informasi melalui membaca artikel dari sebuah halaman web atau blog dengan keyword yang kita butuhkan.

Ini tentu bukan langkah yang buruk untuk menambah wawasan dan pengetahuan kita, karena dasar jendela informasi bisa dari mana saja dan itu tidak terbatas bagi kita yang rakus pengetahuan .

Namun, tidak semua situs mempunyai niatan yang baik dan informatif kepada setiap pengunjung, sebagian juga ada yang mempunyai niatan jahat dengan memanfaatkan situs mereka sebagai lubang hitam untuk pengguna atau kita sebut jebakan.

Mereka melakukan perubahan pengaturan browser dengan memanfaatkan pesan pop-up di antarmuka sebuah situs , seperti yang biasa kita lihat bentuk sebuah pesan pop-up selalu menampilkan tombol klik untuk membatalkan.

Namun tombol klik ini berubah fungsi dari yang membatalkan malah justru sebuah tautan pemindah atau bisa berisi malware , Istilah ini juga dikenal sebagai pembajak peramban.

Ini adalah trik yang sangat mendasar yang digunakan oleh situs web jahat untuk membajak browser Web. Pengubah browser mengubah halaman beranda atau halaman kesalahan default browser, dan memaksanya untuk mengarahkan ulang ke situs web tertentu, memungkinkan situs web itu mendapatkan lalu lintas dan akibatnya lebih banyak keuntungan.

Beberapa pengubah browser mengubah font, tampilan, dan aspek lain dari browser, seringkali untuk mempromosikan iklan atau promosi. Pengubah lain hanya mengubah pengaturan browser sehingga terlihat mengerikan dalam upaya untuk mengganggu dan menyusahkan pengguna.

Pembajak peramban adalah contoh terbaik dari pengubah peramban, dan kedua istilah tersebut dapat digunakan secara bergantian. Namun, pembajak cenderung memiliki niat yang lebih jahat, seperti mengarahkan pengguna ke situs web yang dapat membahayakan komputer mereka. Pengubah browser dapat dihindari dengan menolak mengklik pop-up.

No comments:

Post a Comment

Komentar yang bermutu Insyaallah akan mendapatkan berkah

https://payclick.com/

Contact us for advertising.